Sajikan Bento Pasta Mirip Rumput, Sekolah Ini Tuai Protes

Posted on

Sajian menu di sekolah ini sedang menarik perhatian. Katering bentonya diprotes lantaran menyajikan pasta yang rasanya dibilang mirip rumput!

Beberapa sekolah punya katering kantin khusus untuk para murid. Sebagian besar makanan katering kantin itu termasuk ke dalam fasilitas dari sekolah.

Meskipun begitu, tidak semua murid atau orang tua merasa puas. Sebab, kualitas dan rasa makanan yang ditawarkan oleh pihak pengelola tidak selalu enak. Banyak juga makanan-makanan yang punya rasa dan kualitas buruk.

Belum lama ini, makanan katering bento di salah satu sekolah di Singapura sedang menjadi sorotan.

Hal tersebut bermula dari unggahan di media sosial di mana para murid membagikan ulasan mereka terhadap katering bento yang ditawarkan sekolah Hwa Chong.

Salah satu murid membagikan foto makanan yang ia dapat di media sosial. Makanan tersebut dikemas dalam bungkus bento berwarna hijau kebiruan. Lalu kemasan bentonya diisi nasi, sayuran, dan protein, lapor South China Morning Post (7/1).

Unggahan murid itu lantas mendapat kritik dari para netizen. Mereka mempertanyakan apakah makanan tersebut memenuhi standar nutrisi dan kualitas atau tidak.

Menurut laporan, 9 siswa Hwa Chong sudah diwawancarai dan mereka telah membagikan pendapat terkait bento tersebut.

Salah satu siswa mengungkap kalau ayam yang disajikan lembek. Tak hanya itu, menurutnya pastanya juga punya rasa seperti rumput.

Siswa ini menyebut setengah murid di kelasnya memilih hidangan yang sama, tetapi sebagian besar dari mereka tidak menikmatinya.

Seorang siswa menengah empat juga membagikan komentar serupa. Ia mencoba dua hidangan, yaitu makaroni saus tomat dan nasi ayam. Ia mengeluh karena porsinya tidak imbang. Pasta dan nasinya terlalu banyak dibandingkan dengan lauk pauknya. Selain itu pastanya juga menurutnya sedikit terlalu asin.

Namun tidak semua murid memberi ulasan negatif. Seorang siswa sekolah menengah tingkat tiga sempat memilih makanan ayam oriental. Menurutnya komentar dari siswa lain terlalu dilebih-lebihkan.

Menanggapi hal ini pihak sekolah Hwa Chong langsung memberi klarifikasi.

Mereka mengungkap foto bento yang beredar secara online tidak akurat dan bukan berarti sekolah menawarkan porsi atau standar makanan seperti itu.

Sekolah mengaku telah memantau dengan cermat operasi kantin, termasuk kualitas makanan dan ukuran porsi. Menurut sekolah Hwa Chomg makanan bento ini disediakan oleh SATS (perusahaan di Singapura yang menyediakan layanan katering) dan dirancang khusus oleh ahli gizi bersertifikat.

Juru bicara dari perusahaan SATS juga mengungkap program makanan mematuhi pedoman dari Kementerian Pendidikan dan Dewan Promosi Kesehatan, dengan mempertimbangkan kebutuhan nutrisi siswa bersamaan dengan memperhatikan keamanan makanan dan standar kualitas.

Makanan bento yang ditawarkan sekolah Hwa Chong diketahui merupakan bagian dari program model kantin hybrid. Bermitra dengan SATS dan dirancang untuk mengatasi masalah waktu antrean lama selama istirahat makan.

Langkah ini mengikuti model dapur pusat dari Kementrian Pendidikan yang diperkenalkan di 13 sekolah bulan ini.

Program ini diimplementasikan oleh sekolah Hwa Chong sebagai inisiatif untuk mengatasi kekurangan tenaga kerja di seluruh sektor yang memengaruhi operasi kantin sekolah. Mereka juga sekaligus ingin menyajikan makanan bergizi seimbang dengan harga terjangkau.

Sebagai bagian dari tinjauan, sekolah tersebut mengundang perwakilan siswa dan orang tua untuk mencicipi kembali makanan dan meninjau bentto tersebut.

Perwakilan siswa dan orang tua memberi penilaian yang berbeda dari laporan sebelumnya. Mereka menyebut makanan ini disajikan hangat dan harganya masuk akal. Mereka juga menyambut baik perubahan bumbu yang lebih ringan dan rotasi menu reguler.

Sekolah ini juga membentuk komite tinjauan kantin yang terdiri dari staf, perwakilan siswa dan orang tua untuk mengevaluasi kualitas makanan, harga, variasi menu dan pengalaman siswa secara keseluruhan, dan untuk memberikan umpan balik untuk perbaikan.

Gambar ilustrasi
Gambar ilustrasi