Pemilik Restoran 9 Gerai Ungkap Bangkrut, Rugi Rp 7 Miliar

Posted on

Seorang pemilik restoran 9 gerai mengungkapkan bahwa dirinya bangkrut. Pelanggan ini tersentuh gegara pesan yang diberikan pengantar makanan dan kisah beralih menjual babi panggang gegara menang lotre menarik perhatian.

Restoran Mentai-Ya dengan total 9 cabang mengungkapkan bangkrut. Hal ini disampaikan langsung oleh pemilik restoran, Khoo Keat Hwee asal Singapura.

Seorang pelanggan yang memesan makanan via aplikasi pengantar makanan ini merasa tersentuh. Dikarenakan sang pengantar makanan memberikan sebuah pesan yang meminta pekerjaan magang untuk dirinya.

Penjual babi panggang satu ini awalnya adalah seorang pekerja asuransi. Diketahui bahwa dirinya menang lotre sebesar Rp 12 miliar yang akhirnya membuat pria tersebut beralih menjadi penjual babi panggang.

Restoran milik pria asal Singapura, Khoo Kheat Hwee bangkrut. Restoran itu adalah Mentai-Ya yang telah memiliki 9 cabang. Awalnya, Keat Hwee mengungkapkan bahwa 6 gerai restorannya itu tutup, kemudian menyusul 3 gerai selanjutnya.

Keat Hwee menyampaikan kabar tersebut melalui unggahan di Instagram. Ia mengungkapkan bahwa hal tersebut bagaikan mimpi buruk dan menyakitkan baginya. Kerugian yang dialaminya mencapai Rp 7 miliar.

Berita terpopuler lainnya ada di halaman selanjutnya!

Berikut berita-berita terpopuler yang menarik perhatian pembaca, kemarin (21/4).

1. Restoran 9 Cabang Bangkrut