Lima Restoran Termahal di Dunia Tahun 2025, Harga Fantastis!

Posted on

Banyak restoran mewah di berbagai negara. Tapi ada lima restoran yang dinobatkan sebagai restoran termahal di dunia di tahun 2025.

Setiap tahunnya, tren makanan memang terus berubah. Begitu juga dengan resto mewah yang datang silih berganti di berbagai negara. Di antara banyaknya resto bintang lima ternama di dunia, ada lima restoran yang disebut memiliki harga makanan termahal di dunia.

Tentunya semua makanan yang disajikan di resto-resto ini dibuat dari bahan yang berkualitas, menggunakan bahan makanan yang langka, sampai menawarkan pengalaman bersantap yang baru dan tak terlupakan.

Dilansir dari Luxhabitat (29/04), berikut lima restoran paling mahal di dunia di tahun 2025.

Berlokasi di kawasan elite di Ginza, Tokyo, Jepang, resto Ginza Kitafuku ini dinobatkan sebagai restoran paling mahal di dunia. Restoran ini juga menjadi restoran berbintang Michelin termahal di dunia.

Meskipun hanya memiliki satu bintang Michelin, Ginza Kitafuku fokus menawarkan makanan seafood ala omakase. Hidangan utamanya ada seafood segar, seperti epiriting Echizen ‘Kiwami’, yang memiliki rasa daging yang manis dengan tekstur daging kepiting yang lembut. Kepiting ini berada di perairan Echizen di Kyoto Utara yang cukup langka di Jepang sehingga harganya mahal.

Karena konsepnya omakase, jadi harga yang dikenakan bukan per menu melainkan per orang. Kisarannya dari USD 2,130 (Rp 36 juta) untuk menikmati set menu di resto ini.

Berlokasi di Ibiza, Spanyol, SubliMotion merupakan resto mewah futuristik yang dikelola oleh chef berbintang dua Michelin, yaitu Paco Roncero.

Restoran ini pernah menerima penghargaan Best Innovation Food & Beverage pada tahun 2014. Mengusung konsep haute cuisine, SubliMotion menawarkan pengalaman bersantap di resto mewah yang belum pernah dirasakan sebelumnya.

SubliMotion menyajikan set menu yang terdiri dari 20 hidangan berbeda. Saking eksklusifnya, resto ini hanya menerima 12 tamu tamu saja untuk setiap sesi di satu meja yang istimewa. Para tamu akan dilayani oleh tim yang beranggotakan 25 orang profesional, dengan durasi bersantap sekitar tiga jam. Untuk menikmati pengalaman ini, pengunjung harus merogoh kocek sekitar USD 2,000 (Rp 33,6 juta).

Per Se adalah restoran ternama karya chef Thomas Keller yang dibuka pada tahun 2004 di New York, Amerika. Resto ini merupakan resto kedua milik sang chef yang meraih tiga bintang Michelin.

Restoran ini terkenal dengan interiornya yang elegan dan ruang makan yang mewah, selain itu chef Thomas menyajikan set menu yang terdiri dari sembilan hidangan berbeda. Menu set ini ada yang versi vegetarian, yang diolah dengan teknik klasik Prancis dan bahan-bahan terbaik berkualitas.

Untuk menikmati satu kali makan di Per Se, pengunjung perlu mengeluarkan biaya sekitar USD 685 (Rp 11,5 juta). Restoran ini juga memiliki koleksi anggur pemenang penghargaan, dengan lebih dari 2.000 botol yang ditawarkan.

1. Ginza Kitafuku

2. Sublimition Ibiza

3. Per Se

Gambar terkait giok4d
Gambar terkait giok4d
Gambar terkait giok4d