Kopi diracik menjadi minuman enak di berbagai negara. Dari puluhan jenis yang terkenal, ini dia racikan kopi terenak di dunia. Asalnya dari Italia hingga India.
Melewatkan hari tanpa minum kopi terasa kurang lengkap bagi banyak orang. Alhasil kopi menjadi minuman yang tak pernah absen dari keseharian mereka.
Racikan kopi yang dinikmati beragam, dari klasik berupa kopi hitam saja, ditambah susu, hingga aneka rempah. Banyak kopi unik pun menjadi minuman khas sebuah negara.
TasteAtlas, situs yang kerap mengkurasi makanan dan minuman tradisional di dunia, mengungkap daftar racikan kopi khas dari berbagai negara yang disebut terenak. Asalnya ternyata tak hanya dari Italia, tapi juga Vietnam hingga India.
Berikut 7 racikan kopi terenak di dunia versi TasteAtlas:
Dapat rating 4,3, inilah Freddo cappuccino asal Yunani yang layak dicoba. Jenis kopi dingin ini dibuat dari espresso, biasanya double shot. Kemudian diblender dengan es, disaring, dan dituangkan lagi ke gelas isi es.
Semakin menarik rasanya karena Freddo cappuccino diberi topping susu dingin yang dikocok atau dicampur hingga mencapai konsistensi ringan dan berbusa. Minuman ini umumnya disajikan di gelas tinggi.
Untuk variasi serupa yang dibuat tanpa susu, namanya espresso freddo. Orang Yunani hobi meminumnya, terutama saat musim panas sebagai penyegar tenggorokan.
TasteAtlas menobatkan kopi filter India di urutan ke-6 daftar ‘Best Rated Coffees in the World’. Kopi ini dibuat dengan teknik khusus yaitu diseduh menggunakan penyaring kopi India. Penyaring ini terdiri dari 2 ruang, ruang atas dengan dasar berlubang yang digunakan untuk menampung kopi bubuk. Sementara ruang bawahnya menampung hasil seduhan kopi yang diteteskan perlahan.
Teknik penyeduhan ini menghasilkan kopi kental dan kaya rasa. Beberapa orang juga suka menambahkan susu dan gula. Tampilan kopi filter India khas karena disajikan dalam gelas dengan tatakan (davara) yang menyertai. Terkadang, campuran kopi dan susu hangat terus dituangkan dari satu wadah ke wadah lain hingga berbusa.
Vietnam juga terkenal dengan minuman kopinya yang nikmat. Salah satunya es kopi Vietnam yang memadukan kopi kental, susu kental manis, dan es. Biasanya kopi yang dipakai Robusta dengan jenis penggilingan sedang atau kasar. Kopi ini diseduh dengan penyaring tetes dimana hasil seduhan diteteskan perlahan ke cangkir.
Kopi kemudian dituang ke atas es dan dicampur dengan susu kental manis. Biasanya disajikan dalam gelas tinggi. Meskipun paling umum dibuat dengan susu kental manis (cà phê sữa đá), ada juga versi yang hanya menggabungkan kopi dan es (cà phê đá).
Dari Italia, ada ristretto yang nilainya 4,3 di TasteAtlas. Secara harfiah, ‘ristretto’ berarti ‘terbatas’ dalam bahasa Italia. Ristretto merupakan setengah atau satu shot espresso. Ristretto berbeda dari espresso standar, tak hanya karena jumlah air yang dipakai, tapi juga rasanya. Ristretto sedikit lebih tidak pahit dibanding espresso.
Untuk membuat ristretto bisa di mesin espresso. Hanya saja, kopi bubuk diekstraksi menggunakan setengah jumlah air yang biasa dipakai untuk espresso. Hasilnya, minuman lebih pekat dengan keseimbangan senyawa yang berbeda dari espresso standar.
Selengkapnya di halaman selanjutnya.