Food court tema Jepang ini baru buka di mall Plaza Senayan. Berbagai tenant kuliner bisa ditemukan, termasuk gerai ramen hingga cheesecake Jepang.
Sebagai salah satu pusat perbelanjaan kelas atas di Jakarta Selatan, Plaza Senayan kini punya area food court baru yang menarik perhatian. Namanya Yashinoki Yokocho by Plan Do See Indonesia yang berlokasi di lantai P5.
Pusat kuliner bertema Jepang ini resmi dibuka pada 6 Desember 2024. Lokasinya menempati area bekas restoran yang sempat kosong.
Di food court ini total akan ada 14 sampai 15 tenant makanan, mulai dari Bask, Chontea, Don maru, Sakura Jewelry Sweeet, Kaku Ramen Bar, Nod Coffee, dan masih banyak lagi. Namun, saat ini baru sekitar 11 tenant yang buka. Sisanya menyusul dibuka untuk umum pada 7 Mei mendatang.
Meskipun begitu, para pelanggan sudah bisa mampir ke food court Jepang ini. Terdapat 3 gerai makanan yang belum lama ini resmi dibuka, yaitu Shibasakitei, Bask, dan Kaku by Shikaku.
infoFood mengikuti rangkaian acara Media Lunch di Yashinoki Yokocho (21/04) untuk merasakan langsung pengalaman kuliner di sini.
Gerai Shibasakitei menawarkan hidangan ramen autentik Jepang. Namanya diambil dari nama stasiun kereta api yang pertama kali dibuka di Jepang pada 2011.
Kepala chef dari Shibasakitei, Saburo Ishigooka telah berkecimpung di dunia kuliner selama lebih dari 20 tahun dan telah meraih penghargaan Michelin Bib Gourmand untuk restorannya yang lain di Tokyo.
Kini kedai Shibasakitei hadir di Jakarta, resmi dibuka di Yashinoki Yokocho pada 16 Maret 2025. Areanya memang tidak begitu besar, tetapi muat menampung 22 orang. Area santapnya ada yang berkonsep ramen bar dimana pelanggan bisa melihat langsung proses pembuatan ramen. Namun, ada juga area santap biasa.
Mereka juga punya area khusus bernama Senayan Noodle Factory, tempat semua mie dibuat fresh setiap harinya menggunakan mesin khusus.
Mie dimasak dengan teknik tradisional dan setiap mangkuknya juga mencerminkan cita rasa asli Jepang.
Saat ini ada 3 menu ramen yang menawarkan profil rasa berbeda. Pertama, Shio Niboshi Ramen yang menghadirkan kuah kaldu ikan dan tambahan minyak ikan. Disajikan dengan daging bebek panggang dan yuzu foam yang menambah cita rasa asam segar.
Japanese Shoyu Ramen juga bisa dicoba jika suka cita rasa kuah ramen yang gurih ringan dengan topping dada bebek lezat.
Jika suka yang agak creamy, bisa pesan Fried chicken Tantanmen. Mie yang mulur dipadukan dengan kuah merah kecokelatan.
Pertama kali diseruput, terasa sensasi rasa asam menyegarkan dari tambahan cuka apel. Disusul dengan rasa kacang kuat dari pasta wijen, barulah ada sedikit sensasi pedas di akhir.
Sub merek dari Shikaku Restaurant ini juga tidak boleh dilewatkan. Mereka menawarkan pengalaman makan santai dengan menu oden dan okonomiyaki.
Gerainya terinspirasi dari budaya izakaya Jepang. Area makannya kurang lebih dapat menampung 28 orang.
Selain oden yang terbuat dari olahan ikan, di sini juga bisa pesan sosis hingga jamur shitake yang bisa dipadukan dengan kuah kaldu gurih ringan.
Kalau mencari dessert atau hidangan penutup, coba mampir ke BASK.
Toko kue yang pertama kali berdiri di Jepang ini akhirnya membuka flagship pertama di Indonesia. Menu andalannya, cheese bergaya basque dengan sentuhan Jepang.
Cheesecake di sini juga berbeda dari cheesecake klasik atau New York Cheesecake. Cheesecake di Bask permukaannya dipanggang dalam suhu tinggi sehingga tampak gosong, tetapi bagian dalamnya tetap punya tekstur creamy.
Setelah dipanggang, cheesecake bakal dimasukkan ke freezer agar bagian dalamnya mengeras. Barulah setelah dikeluarkan dari freezer, cetakan dibuka dan dipotong.
Saat ini ada dua varian cheesecake yang bisa dipesan yaitu Original dan Matcha. Kami sempat mencicipi varian originalnya.
Tekstur bagian tengah cheesecakenya memang sangat creamy. Didominasi rasa manis susu dengan sedikit sentuhan rasa gurih keju.
Meskipun lebih dominan manis daripada gurih, tetapi konsistensi manisnya pas tidak berlebihan. Menurut kami akan lebih enak jika dinikmati dalam keadaan setengah dingin.
Kalau tertarik mencicipi berbagai makanan di food court ala Jepang, coba mampir ke Yashinoki Yokocho di mall Plaza Senayan.