5 Tempat Makan Ketoprak Enak di Jakarta Timur, Harga Terjangkau

Posted on

Ketoprak bisa menjadi pilihan ekonomis untuk makan siang. Rekomendasi tempat makan ketoprak enak bisa ditemui di Jakarta Timur. Harga seporsinya mulai dari Rp 15.000-an.

Ketoprak yang sedap juga banyak ditemui di kawasan Jakarta Timur. Racikan ketupat, tahu, bihun, tauge, dan bumbu kacang yang gurih nikmat ini cocok disantap sebagai menu makan siang. Harga seporsi ketoprak umumnya dibanderol mulai dari Rp 15.000-an.

Jika menambahkan telur dadar, telur ceplok, atau ekstra tahu goreng biasanya dikenakan biaya tambahan menjadi Rp 20.000-an. Harga tersebut masih terjangkau untuk kantong para pekerja dan porsinya cukup memuaskan selera.

Ketoprak Siang Malam menjadi salah satu tempat makan ketoprak yang direkomendasikan di kawasan Jakarta Timur. Sesuai namanya, tempat makan ketoprak ini buka saat siang dan malam hari.

Lokasi dari Ketoprak Siang Malam ini berada di Jalan Cipinang Jaya Raya No. 15, Jakarta Timur. Tempat makan ini bisa dikunjungi sejak pukul 08.00 WIB hingga tengah malam.

Seporsi ketoprak ditawarkan dengan harga mulai dari Rp 15.000. Bisa juga minta tambahan telur dadar dan akan disediakan lauk tambahan berupa tempe goreng. Oh ya, kerupuk di sini bisa dinikmati sepuasnya.

Jika ingin menikmati seporsi ketoprak untuk makan siang di kawasan Jakarta Timur bisa mengunjungi Ketoprak Super. Warungnya buka selama 24 jam, jadi cocok untuk dinikmati kapanpun.

Ketoprak Super berlokasi di Jalan Kelurahan No. 40, Pasar Rebo, Jakarta Timur. Tempat makannya cukup nyaman untuk menikmati makan siang. Kelezatan rasanya juga cukup terkenal di Pasar Rebo.

Menu yang ditawarkan ada original seharga Rp 15.000, ketoprak telur Rp 20.000, dan bisa ekstra pelengkap lainnya. Di antaranya ekstra bihun seharga Rp 1.500 hingga ekstra bumbu kacang seharga Rp 10.000.

Rekomendasi ketoprak lain ada di halaman selanjutnya!


Berikut 5 rekomendasi ketoprak enak di Jakarta Timur:

1. Ketoprak Siang Malam

2. Ketoprak Super