5 Orang Ini Alami Infeksi Serius Akibat Makan Hotpot hingga Mie

Posted on

Menyantap makanan yang belum matang hingga makanan yang sudah disimpan lama bisa berakibat fatal. Seperti beberapa orang ini yang mengalami infeksi serius usai makan.

Kasus keracunan makanan memang bukan hal yang baru. Keracunan makanan bisa disebabkan berbagai hal mulai dari makanan yang tak bersih, makanan basi sampai makanan yang kualitasnya buruk.

Selain kasus keracunan makanan yang tinggi, beberapa orang terserang infeksi serius setelah menyantap makanan tertentu. Kebanyakan makanan ini justru makanan populer yang dinilai tak berbahaya.

Akan tetapi karena satu dan lain hal, makanan-makanan ini justru berakibat fatal pada kesehatan bahkan sampai merenggut nyawa orang. Berikut lima kisahnya:

Seorang wanita di China dilaporkan mengalami masalah kesehatan usai makan hotpot, bubble tea, dan buah peach dalam satu hari. Ia alami infeksi usus dengan berbagai gejala yang kerap disebut flu perut.

Wanita 35 tahun bernama Liang ini mengaku makan buah peach di rumah. Sebelumnya ia diketahui makan malam dengan menu hotpot dan bubble tea. Tak lama setelahnya, Liang diare dan muntah. Keesokan harinya, ia menyadari bahwa semua anggota tubuhnya mati rasa. Tangan kanannya bahkan berkedut.

Keluarganya langsung membawa Liang ke rumah sakit. Ia jalani serangkaian tes darah. Hasilnya, dokter mengatakan Liang alami infeksi usus akut. Infeksi ini menyebabkan alkalosis yaitu suatu kondisi di mana tingkat pH darah tidak seimbang.

Untuk mencegah infeksi usus, dokter merekomendasikan untuk menghindari konsumsi makanan berminyak, makanan yang sudah menjadi dingin, sisa makanan, dan makanan basi.

Pria berinisial JC beberapa waktu lalu dilarikan ke rumah sakit setelah menyantap makanan sisa temannya yang ada di kulkas. Ia yang masih berusia 19 tahun itu mengaku makanan terakhir yang dikonsumsinya hanya mie yang telah disimpan semalaman di dalam kulkas sebelum jatuh sakit.

JC mengalami beberapa gejala, seperti demam tinggi dan jantung berdebar hingga harus dilarikan ke ruangan ICU. Setibanya di sana, ia harus dibius karena terus merintih membuat dokter sulit menanganinya.

Merujuk pada pola hidupnya, JC tak ada masalah dan ia menjalani kebiasaan yang baik-baik saja. Setelah pemeriksaan panjang ditemukan adanya infeksi bakteri dari makanan yang dikonsumsinya sudah menyebar hingga ke ginjal. JC didiagnosa mengalami penyakit Meningococcal yang membuat pembekuan darah tak normal pada pembuluh darah. Karena infeksi ini kaki JC harus berakhir di amputasi.

Ada kejadian malang yang menimpa seorang bocah berusia sepuluh tahun di Beijing, China. Bocah ini hampir saja kehilangan nyawanya usai menyantap daging kepiting yang masih mentah.

Kisahnya bermula ketika anak itu tak berhenti muntah saat perayaan Imlek. Ketika keluarganya membawa ke rumah sakit untuk diperiksa, dokter menemukan bahwa bocah ini mengalami kondisi medis bernama pericardial effusion.

Pericardial effusion adalah kondisi medis yang terjadi ketika terdapat penumpukan cairan berlebih di ruang perikardium, yaitu lapisan yang mengelilingi jantung. Setelah ditelusuri lebih lanjut anak ini memiliki kebiasaan mengonsumsi makanan laut mentah.

Sang ibu mengingat bahwa tiga tahun lalu, dia sering membawanya kembali ke kampung halaman mereka, di mana anak tersebut menangkap kepiting di sepanjang aliran sungai.

Menurut wanita tersebut, aliran sungai itu bersih dan jernih, sehingga dia tidak menyangka anaknya bisa terinfeksi. Para dokter juga menyarankan kepada semua orang untuk selalu memasak makanan laut sebelum dikonsumsi.

1. Infeksi Usai Makan Hotpot

2. Infeksi Usai Curi Makanan Teman

3. Infeksi Usai Makan Kepiting

Halaman

1

2

Selanjutnya

Simak Video “Lanzhou Lamian, Mie Tarik Halal Asal Tiongkok”
[Gambas:Video 20info]

keracunan makanan infeksi serius mie makanan mentah hotpot kesehatan infeksi usus minuman bersoda air kelapa penyakit makanan