5 Nasi Goreng China Enak di Gerobak Kaki Lima

Posted on

Dibuat tanpa angciu dan babi, nasi goreng China gerobakan ini tetap gurih lezat dan diantre banyak orang. Harganya terjangkau, mulai Rp 18.000 per porsi.

Nasi goreng China memiliki perbedaan dengan nasi goreng Indonesia. Dari penggunaan bumbu dan teknik memasak. Nasi goreng China umumnya menggunakan kecap asin dan bumbu bawang putih saja.

Selain itu, dimasak menggunakan teknik ‘wok stir frying’ atau wok hei yang menghasilkan rasa gurih, umami, dan smokey. Tak hanya di restoran, nasi goreng China juga banyak ditawarkan di gerobak kaki lima.

Porsinya royal. isiannya ayam, udang dan bakso dengan harganya yang terjangkau, yakni mulai Rp 18.000. Nasi gorengnya halal, dimasak tanpa angciu juga tak memakai minyak babi dan daging babi sama sekaki.

Dengan harga Rp 23.000 kamu bisa menikmati seporsi nasi goreng di Bakmie Sederhana. Gerobakan kaki lima ini merupakan milik mantan chef di restoran Chinese food.

Jadi tak heran kalau rasanya lezat dengan aroma smokey yang khas karena penggunaan wajan wok. Aroma dan rasa bawang putihnya terbilang kuat dengan topping ayam dan telur.

Tempat makan ini juga legendaris, karena sudah beroperasi selama 20 tahun. Selain nasi goreng, di sini juga menawarkan menu menarik, yakni bakmi siram.

Bakmie Sederhana
Jl. Sungai Sambas 3 No.7 3, RT.3/RW.5, Kramat Pela, Jakarta Selatan
Jam buka 09.00-18.00

Nasi Goreng LO jadi salah satu nasi goreng terkenal di kawasan Sabang, Jakarta Pusat. Nasi gorengnya bergaya Chinese tapi ala tek tek dengan tambahan kecam manis.

Nasi gorengnya dimasak pakai wajan wok hei dan api yang besar, proses ini memberikan aroma smokey yang khas. Kemudian, ditambah chili oil yang pedas menggigit.

Diracik dengan bawang putih halus yang menambah aroma. Seporsi nasi goreng di sini dibanderol Rp 20.000, harga yang terjangkau untuk nasi goreng yang gurih.

Nasi Goreng LO
Jl. H. Agus Salim No.23b, RT.1/RW.1, Kb. Sirih, Kec. Menteng, Jakarta Pusat
Jam buka: 17.30-23.00

Berikut ini 5 nasi goreng China yang dijual di gerobak kaki lima dan terkenal enak.

1. Bakmie Sederhana

2. Nasi Goreng LO